CAHAYASERELO.COM, Lahat – Ketua DPRD Kabupaten Lahat, Fitrizal Homizi, ST., M.Si., menyampaikan kritik tajam terhadap pelaksanaan Job Fit bagi kepala Organisasi Perangkat Daerah (OPD) di lingkungan Pemda Lahat.
Acara yang diadakan selama tiga hari, dari 31 Oktober hingga 2 November 2024 di Palembang, dinilai tidak mendesak dan memicu kekhawatiran terkait stabilitas daerah menjelang Pilkada Lahat.
Menurut Fitrizal, tidak ada urgensi khusus untuk melibatkan 18 kepala OPD dalam Job Fit ini.
“Kalaupun dianggap penting, cukup dengan mengangkat Plt (Pelaksana Tugas) bagi dinas-dinas yang alami kekosongan pimpinan,” tegasnya, Kamis (13/10).
Politisi Partai Demokrat Lahat ini mempertanyakan dasar pelaksanaan Job Fit tersebut, terutama mengingat suasana Pilkada yang semakin mendekat.
Menurutnya, langkah ini justru berpotensi mengganggu stabilitas daerah.
Ia juga mengingatkan Pj Bupati Lahat untuk fokus pada tata kelola pemerintahan dan menjaga kondusifitas menjelang Pilkada.
"Kita ingin Pilkada berjalan lancar, aman, dan damai, tanpa adanya indikasi keberpihakan kepada calon tertentu,” tambahnya.
Lebih lanjut, Fitrizal menyarankan agar pelaksanaan Job Fit ditunda dan Pemda Lahat lebih memprioritaskan proses perekrutan CPNS dan PPPK, yang menurutnya lebih mendesak dan berdampak langsung pada peningkatan kinerja pemerintah.
"Jika Job Fit dan perekrutan CPNS serta PPPK dilaksanakan bersamaan, kinerja BKPSDM akan terganggu," ujarnya.
Fitrizal berharap Pemda Lahat mempertimbangkan kembali prioritasnya demi menjaga stabilitas dan fokus menghadapi agenda Pilkada yang semakin dekat. (*)