Hj. Lidyawati Calon Bupati Lahat Nomor Urut 3 Hadiri Acara Akad Nikah Keponakannya di Merapi Barat


CAHAYASERELO.COM, Lahat
– Calon Bupati Lahat nomor urut 3, Hj. Lidyawati, menghadiri acara akad nikah Desi Lestari, S.Kom, putri bungsu dari Bapak Darussalam dan Ibu Dismi, dengan Bayu Angga Pratama, putra pertama dari Bapak Mashuriansyah dan Ibu Metria Oktapiani. Acara sakral tersebut berlangsung di Masjid Jamilahaya Arrohman, Desa Lebak Budi, Kecamatan Merapi Barat, Kabupaten Lahat, pada Sabtu (19/10/2024).

Desi Lestari merupakan keponakan dari Hj. Lidyawati, putri dari kakak suami Hj. Lidyawati, H. Cik Ujang. Dalam suasana penuh haru, Hj. Lidyawati hadir dengan rasa syukur menyaksikan pernikahan keponakannya.

Di sela-sela acara, Hj. Lidyawati menyampaikan permintaan maaf atas ketidakhadiran suaminya, H. Cik Ujang, yang tengah bertugas di Palembang sebagai Calon Wakil Gubernur Sumatera Selatan.

“Saya memohon maaf sebesar-besarnya kepada keluarga dan hadirin, terutama kedua mempelai, karena suami saya, H. Cik Ujang, tidak bisa hadir bersama kita. Saat ini beliau sedang bertugas di Palembang. Meski tidak bisa hadir, beliau tetap mendoakan yang terbaik untuk Desi dan Bayu,” ujar Hj. Lidyawati dengan tulus.

Selain itu, Hj. Lidyawati juga memberikan doa agar pasangan pengantin baru dapat membina keluarga yang sakinah, mawaddah, warahmah, serta dikaruniai keturunan yang saleh dan salihah.

“Kami mendoakan Desi dan Bayu menjadi keluarga yang harmonis dan penuh kasih sayang. Semoga Allah SWT melimpahkan berkah dalam pernikahan ini dan memberikan keturunan yang baik,” ucapnya.

Acara akad nikah tersebut berlangsung khidmat, dihadiri oleh keluarga besar kedua mempelai dan tamu undangan lainnya.