Herman Deru dan Cik Ujang Perkuat Basis Dukungan di Pali, Wujudkan Sumsel Maju untuk Semua


CAHAYASERELO.COM, PALI
– Pasangan calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sumatera Selatan, H Herman Deru dan H Cik Ujang, terus memperkuat basis dukungannya di Kabupaten Pali. Pada Rabu (17/10/2024), ribuan masyarakat Kabupaten Pali berbondong-bondong menghadiri acara silaturahmi bersama pasangan yang berkomitmen untuk memajukan Sumsel bagi semua golongan.

Dalam acara tersebut, hadir pula sejumlah tokoh penting, seperti H Heri Amalindo, calon Bupati Pali Defi, perwakilan partai politik pengusung, tokoh agama, dan tokoh masyarakat. Kehadiran mereka menunjukkan kuatnya dukungan terhadap pasangan ini di daerah tersebut.

Dalam sambutannya, H Herman Deru menegaskan pentingnya Kabupaten Pali sebagai pusat "segitiga emas" pembangunan di Sumatera Selatan. Ia menyebutkan bahwa sejak menjabat sebagai Gubernur, telah banyak bantuan yang dialokasikan untuk pembangunan di Kabupaten Pali, yang merupakan salah satu daerah termuda di provinsi ini.

"Jalan menuju Kabupaten Banyuasin, Kota Sekayu, dan Kotamadya Lubuklinggau sudah dibangun dan kini hanya tinggal penyelesaian. Ini adalah wujud dari 'segitiga emas', menjadikan Pali sebagai sentral penghubung antar-daerah yang akan mempercepat kemajuan wilayah ini," ujar Herman Deru.

Dalam Pilkada 2024 ini, Herman Deru menggandeng Cik Ujang, mantan Bupati Lahat 2018-2023, sebagai calon wakil gubernur. Herman Deru menyatakan keyakinannya bahwa Cik Ujang adalah sosok yang dapat diandalkan untuk bekerja sama mewujudkan visi Sumsel yang maju.

"Saya sudah merasa nyaman bekerja dengan Pak Cik Ujang. Beliau adalah pemimpin yang sangat saya percaya. Masyarakat tidak perlu ragu, kami berdua siap mewujudkan impian bersama untuk membangun Sumsel yang lebih maju dan sejahtera untuk semua," tegasnya.

Acara silaturahmi tersebut diwarnai dengan antusiasme masyarakat Pali yang semakin menguatkan peluang kemenangan pasangan Herman Deru dan Cik Ujang dalam Pilkada mendatang. Dukungan penuh dari masyarakat dan tokoh lokal diharapkan dapat menjadi motor penggerak bagi pasangan ini dalam mewujudkan Sumsel yang lebih baik. (rls/tim)