H Cik Ujang Hadiri Pengajian dan Peletakan Batu Pertama Masjid di Pondok Pesantren An-Naba, Kota Pagaralam


CAHAYASERELO.COM, Pagaralam
 – Bakal Calon Wakil Gubernur Sumatera Selatan, H. Cik Ujang, menghadiri pengajian rutin bulanan sekaligus acara peletakan batu pertama pembangunan masjid di Pondok Pesantren An-Naba, Desa Karang Dalo, Kotamadya Pagaralam, pada Sabtu, 31 Agustus 2024.

Kedatangan H. Cik Ujang disambut hangat oleh Ketua Yayasan Ustadz Yuniarsah, Pengasuh Pondok Pesantren Ustadz Muhamad Samzrud, serta ibu-ibu pengajian dan para santri pondok pesantren. 

Dalam sambutannya, Ustadz Yuniarsah menyampaikan rasa terima kasih atas kesediaan H. Cik Ujang untuk hadir di tengah-tengah kesibukannya. 

Ia menyebut bahwa kehadiran H. Cik Ujang di acara ini membawa berkah, sebagai tanda seorang pemimpin yang dekat dengan masyarakat.

Di hadapan para peserta pengajian, Ustadz Yuniarsah menjelaskan bahwa H. Cik Ujang masih memiliki hubungan keluarga dengannya dan berasal dari Desa Lebak Budi Merapi, yang merupakan kampung halaman H. Cik Ujang. 

Ustadz Yuniarsah juga mengajak para hadirin untuk mendukung pencalonan H. Cik Ujang sebagai Wakil Gubernur Sumatera Selatan dalam Pilkada 2024, di mana ia akan berpasangan dengan H. Herman Deru.

H. Cik Ujang, dalam kesempatan tersebut, memperkenalkan dirinya kepada ibu-ibu pengajian dan para santri pondok pesantren.

Ia menyampaikan rasa terima kasih atas dukungan yang diberikan dan mengingatkan pentingnya keseimbangan dalam mempelajari ilmu agama dan ilmu dunia di tengah kemajuan zaman. 

Selain itu, ia juga berbicara tentang perkembangan positif yang ia lihat dalam meningkatnya jumlah perkumpulan pengajian dan pondok pesantren di berbagai daerah, yang menurutnya menjadi tanda bahwa syiar Islam terus berkembang.

Acara ini diakhiri dengan peletakan batu pertama pembangunan masjid, yang menandai awal dari proyek penting bagi Pondok Pesantren An-Naba. 

H. Cik Ujang berharap bahwa pembangunan ini akan menjadi sarana untuk memperkuat pendidikan agama dan meningkatkan kesejahteraan umat di Pagaralam dan sekitarnya. (rls)