Cik Ujang Blusukan di Pagaralam, Minta Dukungan untuk Pilkada Sumsel 2024


CAHAYASERELO.COM, Pagaralam
– Bakal Calon Wakil Gubernur Sumatera Selatan, H Cik Ujang, terus aktif turun ke lapangan untuk mencari simpati masyarakat. 

Kali ini, pasangan H Herman Deru dalam Pemilihan Gubernur Sumsel 2024 itu berkunjung ke Kota Madya Pagaralam pada Minggu (29/9), memenuhi undangan pernikahan warga dan bersilaturahmi dengan keluarga besar Abdul Fikri Yanto, anggota DPRD dari Partai PKS.

Dalam kesempatan itu, Cik Ujang menyampaikan permohonan maaf dari H Herman Deru yang tidak dapat hadir karena ada agenda lain. 

Namun, kehadiran Cik Ujang tetap disambut antusias oleh warga yang telah menantinya sejak pagi.

"Saya senang dan bahagia atas sambutan hangat masyarakat Kota Pagaralam. Saya lihat tadi sudah ada yang menunggu calon wakil gubernur dari depan," ungkap Cik Ujang kepada para tamu undangan.

Bupati Lahat periode 2018-2023 ini memanfaatkan kesempatan tersebut untuk meminta dukungan masyarakat Pagaralam pada Pilkada Sumsel yang akan berlangsung pada 27 November mendatang. 

Ia berharap masyarakat mencoblos pasangan nomor urut 1, H Herman Deru-H Cik Ujang.

"Lahat, Pagaralam, dan Empat Lawang dulunya satu kabupaten. Ini kesempatan bagi kita yang berasal dari Lekipali untuk menjadi pemimpin di Sumsel," imbuhnya.

Cik Ujang optimis bahwa kekompakan dan semangat warga Pagaralam akan menghantarkan dirinya dan H Herman Deru menuju kemenangan dalam Pilkada Sumsel 2024. 

Menurutnya, pembangunan yang merata di setiap daerah merupakan kunci untuk meningkatkan kesejahteraan dan perekonomian masyarakat.

"Pembangunan yang menyentuh langsung ke masyarakat menjadi alasan kuat kenapa Anda harus memilih kami. Dengan pemerataan pembangunan, kesejahteraan dan perekonomian di seluruh wilayah Sumsel akan terus meningkat," tutupnya.

Acara silaturahmi tersebut menjadi ajang penting bagi Cik Ujang untuk memperkuat dukungan di daerah Pagaralam, yang ia pandang sebagai salah satu wilayah strategis dalam Pilkada mendatang. (rls)