7.761 Pelamar CPNS Lahat Dinyatakan TMS dan 6.357 Pelamar Memenuhi Syarat

Kabid Pengadaan Pemberhentian dan Informasi Aparatur Anton Akbar MAW

CAHAYASERELO.COM, Lahat
- Pengumuman seleksi administrasi Calon Pegawai Negeri Sipil (CPNS) tahun 2024 telah diumumkan sejak 14 September 2024 lalu. 

Begitu juga di Kabupaten Lahat, hasil seleksi administrasi dikeluarkan pada Kamis 19 September 2024 pukul 12.10 WIB. 

Namun diantara belasan ribu pelamar CPNS yang masuk, justru pelamar yang Tidak Memenuhi Syarat (TMS) lebih banyak dibandingkan pelamar Memenuhi Syarat (MS).

Kepala Badan Kepegawaian dan Pengembangan Suber Daya Manusia (BKPSDM) Kabupaten Lahat Drs M Aries Farhan MSi, melalui Kabid Pengadaan Pemberhentian dan Informasi Aparatur Anton Akbar MAW membeberkan jumlah pendaftar CPNS Kabupaten Lahat tahun ini mencapai 15.194 pelamar. Sedangkan, pelamar CPNS yang menyelesaikan pendaftaran hingga submit yaitu 14.118.

“Terdapat lowongan formasi CPNS 2024 berjumlah 932 formasi, diantaranya 603 formasi tenaga kesehatan dan 329 formasi tenaga teknis,” ujar Anton, Jumat (20/9/2024).

Anton menuturkan dari belasan ribu pelamar yang submit, nyatanya jumlah pelamar TMS lebih banyak dibandingkan jumlah pelamar yang MS. Perbandingannya mencapai 1.404, dengan rincian jumlah pelamar MS 6.357 dan pelamar TMS dengan total 7.761.

“lebih dari 50 persen pelamar gagal di awal tapi masih ada peluang untuk lakukan sanggah hingga waktu yang ditentukan dari 20 sampai 22 September,” terang Anton. Sambungnya terkait formasi yang kosong pelamar, hingga saat ini pihaknya belum lakukan perekapan data. (*)