Lantik Tim Garda Biru, Dukungan Terus Mengalir untuk HD-CU dan Pasangan Berlian


CAHAYASERELO.COM, Lahat
– Dukungan terus mengalir untuk Bakal Calon Gubernur dan Wakil Gubernur Sumsel, H Herman Deru dan H Cik Ujang (HD-CU), serta Pasangan Berlian (Lidyawati Haryanto) yang akan maju pada Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) Lahat. 

Tim Garda Biru Kabupaten Lahat, dikomandoi oleh Sandi Ernawan, mendeklarasikan komitmen dukungannya terhadap HDCU dan Berlian, yang langsung dikukuhkan oleh Calon Wakil Gubernur Sumsel H Cik Ujang, bersama Hj Lidyawati dan H Haryanto.

Sebanyak 600 massa memadati kegiatan yang berlangsung di Lapangan Serba Guna, Perumnas Desa Selawi, Kecamatan Lahat, Kabupaten Lahat. Pada kesempatan tersebut, H Cik Ujang menyampaikan apresiasinya terhadap keberanian Tim Garda Biru dalam mendeklarasikan dukungan untuk HDCU dan Pasangan Berlian.

H Cik Ujang berharap tim relawan Garda Biru di 18 kecamatan yang ada di wilayah Kabupaten Lahat dapat langsung bekerja untuk memenangkan HDCU dalam Pilgub Sumsel dan Pasangan Berlian dalam Pilkada Lahat. 

"Dengan dilantiknya Tim Garda Biru, maka semakin bertambah pulalah kekuatan kita untuk bisa memenangkan HDCU dan Berlian di Kabupaten Lahat," tegas Cik Ujang, Senin 24 Juni 2024.

Sebagai mantan Bupati Lahat, H Cik Ujang menekankan agar Tim Garda Biru yang sudah dilantik selalu waspada menjaga keamanan di setiap TPS serta mengawal perolehan suara hingga akhir nanti.
"Pesan saya untuk Tim Garda Biru, jaga kekompakan tim demi menuju kemenangan. Pastinya saya apresiasi dengan semarak kegiatan hari ini, HDCU dan Berlian sudah mencium aroma kemenangan," lanjutnya.

Calon Bupati Lahat, Hj Lidyawati, turut menambahkan bahwa semangat yang dihadirkan Tim Garda Biru hari ini diharapkan dapat menular kepada tim-tim pemenangan lainnya. 

"Energi positif yang hadir di tengah-tengah kita hari ini semoga menjadi pemicu semangat bagi tim pemenangan lainnya. Tetap jaga kekompakan antar tim dan antar anggota, jaga kesolidan sebagai kekuatan kita untuk meraih kemenangan," ungkap Lidyawati dengan didampingi Calon Wakil Bupati Lahat, H Haryanto.

Sementara itu, Ketua Tim Garda Biru, Sandi Ernawan, menyampaikan bahwa kehadiran tim Garda Biru akan menjadi bagian dari kemenangan HDCU dan Berlian. 

"Sebelumnya kami ucapkan terima kasih kepada Pak Cik Ujang dan Ibu Lidyawati atas dikukuhkannya tim Garda Biru. Langkah kecil hari ini akan menjadi fondasi kemenangan kita yang akan datang," ujar Sandi Ernawan.

Deklarasi ini menambah semangat dan kekuatan bagi HDCU dan Berlian dalam menghadapi Pilgub Sumsel dan Pilkada Lahat mendatang. 

Dukungan dari berbagai pihak, termasuk Tim Garda Biru, menjadi fondasi penting dalam perjuangan menuju kemenangan. (rls)