Giat Anjangsana ke Purnawirawan dan Warakauri

ANJANGSANA : Kapolres lahat AKBP S. Kunto Hartono SIK. MT yang di dampingi oleh Ketua Bhayangkari cabang Lahat Ira Kunto Hartono melaksanakan kegiatan anjangsana dalam rangka hari bhayangkara ke 77. Foto : ist


CAHAYASERELO.COM, Lahat - Kapolres lahat AKBP S. Kunto Hartono SIK. MT yang di dampingi oleh Ketua Bhayangkari cabang Lahat Ira Kunto Hartono yang disampaikan oleh Kasubsi Penmas Humas Aiptu Lispono SH  melaksanakan kegiatan anjangsana dalam rangka hari bhayangkara ke 77.

Hadir dalam giat tersebut Waka Polres Lahat kompol Roy A. Tambunan SP. SIK yg di dampingi Shanty Roy Tambunan, Kasiwas kompol M. Maulana, Kapolsek Kota AKP Samsuardi, Kasikum Iptu Edy, para perwira dan pengurus Bhayangkari Cabang Lahat. 

Adapun purnawirawan dan wara kairi yg di kunjungi oleh kapolres lahat adalah Sbb :

1.Purnawirawan Kompol Hambali Gumai. 

2.purnawirawan Iptu Ujang Robani yang saat ini mengalami sakit struk, dan

3.Warakauri ny. Arifin. 

Kapolres Lahat dan pejabat utama Polres Lahat mendatangi satu persatu kediaman purnawirawan dan wara kauri dengan membawa bingkisan serta uang yang diterima langsung oleh yg bersangkutan sebagai penghormatan.

Kegiatan anjangsana kepada purnawirawan Polri dan wara kauri polri merupakan salah satu bentuk penghormatan dan apresiasi kepada mereka yang telah berjasa dan berkontribusi dalam menjaga keamanan dan ketertiban masyarakat. Melalui kegiatan ini, Polres Lahat menunjukkan perhatian dan penghargaan kepada para purnawirawan yang telah menjalani karier di kepolisian.

Selain itu, kegiatan anjangsana ini juga menjadi momen untuk mempererat tali silaturahmi antara Polres Lahat, purnawirawan Polri, dan keluarga Bhayangkari. Dalam suasana yang penuh kehangatan, diharapkan terjalin hubungan yang harmonis dan saling mendukung antara Polres Lahat dan keluarga purnawirawan Polri.

Selamat menyambut Hari Bhayangkara ke-77, semoga kegiatan anjangsana ini dapat menginspirasi dan memperkuat semangat bhayangkara dalam menjalankan tugas dan memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat. Teruslah menjaga hubungan yang baik antara kepolisian, purnawirawan Polri, dan masyarakat untuk menciptakan keamanan dan ketertiban yang lebih baik. (*)