Bupati Melaksanakan Peletakan Batu Pertama Pembangunan Masjid Raudhatul Ubudiyah


CAHAYASERELO.COM, Lahat
– Bupati Lahat Cik Ujang SH didampingi Ketua TP PKK Lahat Lidyawati Cik Ujang bersama Sekda Chandra SH MM serta Forkopimda, Camat berserta jajaran, melaksanakan peletakan batu pertama pembangunan Masjid Raudhatul Ubudiyah di Desa Banjar Sari, Kecamatan Merapi Timur Kabupaten Lahat, Minggu 14 Mei 2023.

Bupati Lahat Cik Ujang SH menyampaikan, dalam pelaksanaan kegiatan peletakan batu pertama pembangunan masjid ini, Kades sudah berkordinasi dengan Bupati.
Sudah juga berkoordinasi dengan Bagian Protokol, sehingga waktu yang tepat pelaksanaan bisa terlaksana hari ini.

Bupati menyatakan bangga jika ada Kades yang bisa membangun tempat ibadah.

Sambutan Bupati Lahat Cik Ujang SH saat menyampaikan sambutan

“Jika jadi Kades, masjid saje dak keilok’an, aii udem la (Jika jadi kades, masjid saja tidak bisa diperbaiki, jadilah),” kata Bupati Cik Ujang saat menyampaikan sambutan di masjid di Desa Banjar Sari.

Apalagi di sini di Banjar Sari, perusahaan batu bara di depan ada, di samping ada, di belakang ada.
Pasti ada rejeki sedikit untuk dibangunkan untuk masjid ini.

“Yang penting jeme (warga) Merapi kompak-kompaklah. Jika ada gawean (pekerjaan) sama-sama. Empok besak empok kecik digaweka same same (walaupun besar kecil dikerjakan sama sama),” harap Bupati Lahat.
Dalam kesempatan itu Bupati Cik Ujang juga berpesan kepada panitia pembangunan masjid dan Pemerintah Desa Banjar Sari agar perencanaan pembangunan masjid betul betul direncanakan dengan baik.

“Buatlah gambar masjid yang ilok-ilok (bagus). Jangan sampai kurang itu, kurang ini. Buatlah yang alap (bagus) agar masyarakat Desa Banjar Sari tidak kecewa lagi,” sebut Bupati.

Dalam pembuatan menara masjid, Bupati berpesan agar dibuat menara yang baik.

Foto bersama Bupati Lahat Cik Ujang SH

“Untuk pembangunan menara masjid walaupun lama tapi buatlah yang alap (bagus) yang kekinian. Menara yang penting alap (bagus), meski pembangunan menara itu lama, tapi usahakan yang penting alap (bagus),” ungkapnya.

Dalam pembangunan Masjid Raudhatul Ubudiyah Desa Banjar Sari, Bupati Lahat membantu semen sebanyak 300 sak semen.
Bupati juga menekankan kepada masyarakat Desa Banjar Sari agar jaga kekompakan, yang penting program Kades didukung meski dulu ada yang tidak sejalan sekarang sudah selesai pemilihan (pilkades). Saatnya mendukung pembangunan.

“Kepada kades, agar dirangkul semua (warga). Jangan membulat blok-blokkan, yang udem udem (sudah suda),” ucap Cik Ujang.

Ditempat sama, Kades Banjar Sari Aldiansah mengucapkan terima kasih kepada Bupati Lahat Cik Ujang SH atas kehadirannya di dalam peletakan pembangunan Masjid Raudhatul Ubudiyah Desa Banjar Sari.
“Kami juga ucapkan terima kasih atas kehadirannya TP PKK Kabupaten Lahat Ibu Lidyawati Cik Ujang, Sekda Lahat Bapak Chandra serta rombongan yang telah hadir,” ucapnya.

“Kami juga mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung pembangunan Masjid Raudhatul Ubudiyah Desa Banjar Sari,” lanjutnya.
Untuk sumber dana, menurut Aldisah, yang ada saat ini sekitar Rp500 juta.

Dana ini bersumber dari berbagai pihak juga termasuk infak dan sedekah dari masyarakat.

Ditambah bantuan dari pihak PT Golden Great Borneo (GGB) dan PT Banjarsari Pribumi (BP) yang telah mengalokasi dana dalam pembangunan masjid ini, sehingga perusahaan di sekitar desa juga ikut serta berkontribusi dalam pembangunan masjid ini.

“Jadi sekali lagi kami ucapkan terima kasih kepada semua pihak yang telah mendukung pembangunan Masjid Raudhatul Ubudiyah di Desa Banjar Sari,” pungkasnya. (rls)