CAHAYASERELO.COM Lahat – Kapolres lahat AKBP Eko Sumaryanto SIK MSi, yang diwakili oleh Kabag Ops Aan Sumardi SE.MM didampingi oleh Kanit III Sosbud Sat Intelkam Bripka Nano Agustiansyah SE melaksanakan giat rapat koordinasi dengan Ketua Forum gereja lahat dan Romo Gereja Santa Maria. wilayah Kabupaten Lahat terkait rencana pelaksanaan Ibadah Natal dan Tahun Baru.
Kapolres Lahat AKBP Eko Sumaryanto SIk melalui Kasubsi Penmas Aiptu Lispono mengatakan, giat pengamanan Natal dan tahun Baru merupakan giat Agenda tahunan yang harus dilaksanakan pengamanan oleh pihak kepolisian khususnya diwilayah hukum Polres Lahat.
“Apalagi saat ini, ancaman terror dari kelompok Jihad sudah mulai bergerak kembali yang di mungkinkan sasaranyo adalah pihak kepolisian dan tempat-tempat ibadah,” ungkapnya, Kamis (8/12).
Masih disampaikan Lispono, Dalam koordinasi di bahas tentang kehadiran dan pengunjung para Jamaat, yang mana nantinya sebelum Jamaat tiba terlebih dahulu lokasi ibadah akan di seterilkan terlebih dahulu oleh pihak Polres dan pihak gereja.
“Terlebih dahulu di laksanakan pemeriksaan di pintu masuk gereja dan di periksa dengan menggunakan alat Detektor badan serta barang bawaan seperti tas dan lain sebagainya,” jelasnya.
Lispono menambahkan, Polri khususnya Polres Lahat akan mengamankan para jemaat gereja dalam melaksanakan ibadah, sehingga jemaat merasa aman dan khusus dalam beribadah.
“Polres Lahat akan melaksanakan penjagaan di seluruh gereja yang ada di kab. Lahat baik giat gereja dan perayaan tahun baru,” pungkasnya.
(sm)